Krisdayanti Hingga Moreno Soeprapto Melenggang ke Senayan

Senin, 13 Mei 2019 - 17:53 WIB
Krisdayanti Hingga Moreno Soeprapto Melenggang ke Senayan
SCG Research and Consulting merilis nama 87 calon legislatif (Caleg) dari Jatim, yang akan melenggang ke Senayan. Foto/Ist.
A A A
SURABAYA - PDIP berhasil meraih 20 kursi dari 87 kursi DPR RI dari 11 daerah pemilihan (Dapil) Jatim. Jumlah itu merupakan yang terbanyak dibanding partai lainnya.

Disusul oleh PKB 19 kursi, Partai Gerindra 11 kursi, Partai Golkar 11 kursi, Partai NasDem 9 kursi, Partai Demokrat 7 kursi, PAN 5 kursi, PPP 3 kursi, dan PKS 2 kursi.

Direktur SCG Research and Consulting, Didik Prasetiyono mengatakan, untuk di Dapil Jatim 1 (Surabaya-Sidoarjo), sederet nama artis diprediksi gagal lolos ke senayan. Mereka adalah Ahmad Dhani, Andre Hehanusa, Sundari Soekotjo dan Manohara Odelia.

Di Dapil 1 Jatim, PDIP menyumbang 3 kursi. Disusul PKB 2 kursi, selanjutnya masing-masing memperoleh satu kursi. Yakni Partai Gerindra, Partai Golkar, PAN, PKS dan Partai Demokrat.

"Ahmad Dhani juga tidak lolos setelah kalah suara dengan Rahmat Muhajirin (86.274) dan Bambang Haryo Soekarto (52.451). Ahmad Dhani mendapat 40.148 suara. Ketiga caleg ini berasal dari Partai Gerindra," katanya, Senin (13/5/2019).

Dia menambahkan, caleg artis lainnya yang juga gagal memperoleh kursi di Dapil ini yaitu Sundari Soekotjo (9.754) karena berada pada posisi ranking ke-6 di PKB. Andre Hehanusa (26.139) berada pada posisi ranking ke-5 di PDIP. Manohara Odelia (6.865) berada pada posisi ranking ke-5 di Partai Nasdem.

"Sementara, mantan Calon Wakil Gubernur Jatim dari PDIP, Puti Guntur Soekarno, mantan Wali Kota Surabaya Bambang DH, Syaikhul Islam (PKB), Adies Kadir (Golkar) adalah caleg Dapil Jatim 1 yang lolos dengan perolehan suara di atas 100.000 suara," ungkap Didik.

Artis dari PDIP lainnya, Krisdayanti berhasil lolos ke senayan dar Dapil 5 yang terdiri dari wilayah Batu, Kota dan Kabupaten Malang. Mantan istri Anang Hermansyah itu mengantongi 132,131 suara. Jumlah itu merupakan yang paling tinggi di antara caleg lain dari dapil tersebut.

Di Dapil 5 ini, juga ada nama mantan atlet balap mobil Moreno Soeprato yang maju lewat Partai Gerindra. Adik Ananda Mikola itu meraih 59,296 suara.

Mantan juru bicara Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK), Johan Budi berhasil lolos ke senayan setelah berhasil mengantongi 76.395 suara. Johan Budi maju di Dapil 7 (Ngawi, Trenggalek, Ponorogo, Magetan dan Pacitan)

Sementara itu, Ketua DPD PDIP Jatim, Kusnadi mengapresiasi masyarakat Jatim yang telah memilih PDIP pada Pileg 2019 dan pasangan nomor urut 01 pada Pilpres 2019, Jokowi-Ma’ruf Amin.

"Untuk Pileg 2019, dari 87 kursi DPR RI yang dialokasikan untuk Jatim, maka PDIP Insya Allah mendapatkan perolehan 20 kursi dari Dapil Jatim. Itu artinya hampir 24 persen lebih," ungkap Kusnadi.

"Kami menang dibandingkan partai lain. Begitu juga dengan kursi DPRD Jatim dari alokasi 120 kursi, kami bisa memastikan mendapat 27 kursi atau 22,5 persen, ini dari hitungan rekapitulasi tingkat KPU Jatim di Hotel Singgasana beberapa hari lalu," jelasnya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.3010 seconds (0.1#10.140)