Begini Keakraban Polisi Sidoarjo dan Masyarakat Terminal Saat Buka Puasa

Kamis, 16 Mei 2019 - 22:00 WIB
Begini Keakraban Polisi Sidoarjo dan Masyarakat Terminal Saat Buka Puasa
Kapolresta Sidoarjo Kombes Pol Zain Dwi Nugroho saat di bukber dengan masyarakat komunitas Terminal Purabaya. Foto/Pramono Putra
A A A
SIDOARJO - Bulan Ramadhan menjadi momen kebersamaan polisi dan masyarakat. Seperti yang terlihat saat jajaran Polresta Sidoarjo menggelar buka bersama (bukber) dengan masyarakat di Terminal Purabaya, Kamis (16/5/2019).

Sekitar 300 pengamen, anak jalanan, pedagang asongan, crew bis, hingga ojek online duduk bersama di ruang terbuka jalur keberangkatan bis. Mereka mengikuti bukber dengan polisi yang dipimpin langsung Kapolresta Sidoarjo, Kombes Pol Zain Dwi Nugroho.

Sebelum berbuka, masyarakat komunitas terminal ini diberi kesempatan periksa kesehatan yang dilakukan tim kesehatan Polresta Sidoarjo. Buka bersama lesehan di area terminal ini baru pertama dilakukan. Masyarakat berbaur menjadi satu untuk menikmati menu makanan buka puasa yang diberikan secara gratis.

“Saya senang, polisinya sangat bersahabat mau ngajak buka bersama lesehan secara terbuka dan lesehan di dalam terminal,” ujar Anwar salah satu pedagang asongan Terminal Purabaya.

Buka bersama polisi dan masyarakat komunitas terminal ini dilakukan sebagai upaya pendekatan jajaran Polresta Sidoarjo dengan masyarakat komunitas terminal dalam menciptakan kondisi aman dan kondusif di lingkungan terminal,khususnya menjelang musim mudik lebaran.

“Kita ingin melibatkan Masyarakat Komunitas Terminal di kawasan Bungurasih ini untuk ikut menjaga keamanan dan ketertiban terminal, khususnya menjelang musim mudik lebaran mendatang,” ujar Kombes Pol Zain Dwi Nugroho.
(msd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 5.7260 seconds (0.1#10.140)