Belum Habis Tegukan Kopi, Kakek di Blitar Mendadak Tewas

Jum'at, 17 Mei 2019 - 16:02 WIB
Belum Habis Tegukan Kopi, Kakek di Blitar Mendadak Tewas
Loso (72) warga Desa/Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Blitar tewas setelah minum kopi. Foto/Ilustrasi
A A A
BLITAR - Belum habis kopi diteguk, Loso (72) warga Desa Penggungrejo, Kecamatan Panggungrejo Kabupaten Blitar mengeluh pusing. Kemudian dibantu pasangan suami istri Samidi (85) dan Katemi (74), Loso dibawa ke kamar.

Loso dibaringkan dan juga diolesi balsem dengan harapan pusingnya segera hilang. Namun tak lama kemudian lelaki berusia uzur itu justru meninggal dunia.

Peristiwa itu terjadi di rumah pasutri Samidi dan Katemi di Kelurahan Kembangarum Kecamatan Sutojayan, Kabupaten Blitar. "Korban meninggal dunia di kamar saksi," kata Kasubag Humas Polres Blitar Iptu M Burhanuddin, Jumat (17/5/2019).

Korban biasa bertamu di rumah saksi. Setiap mengobrol selalu diselingi dengan minum kopi.
Begitu tahu yang bersangkutan tidak bernafas, saksi langsung menghubungi kepolisian. Dari pemeriksaan tidak ditemukan tanda penganiayaan.

Informasi yang disampaikan pihak keluarga, korban memiliki riwayat pengidab asma. Namun secara medis penyebab kematiannya akibat serangan jantung.

Kepada petugas pihak keluarga menyatakan menerima musibah yang terjadi sekaligus menolak dilakukannya otopsi. "Kematian korban diduga disebabkan serangan jantung. Pihak keluarga menolak otopsi dan memilih membawa pulang jenazah untuk dimakamkan," kata Burhanuddin.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 5.0031 seconds (0.1#10.140)