Mayat Pria Bertato Ditemukan Mengambang di Sungai Brantas

Jum'at, 24 Mei 2019 - 23:57 WIB
Mayat Pria Bertato Ditemukan Mengambang di Sungai Brantas
Mayat pria bertato saat dievakuasi di Kamar Jenazah RSUD Wahidi Sudiro Husodo, Kota Mojokerto.Foto/SINDONews/Tritus Julan.
A A A
MOJOKERTO - Sesosok mayat pria ditemukan mengambang di aliran sungai Brantas, Dusun Sidonganti, Desa Ngigasrembyong, Kecamatan Sooko, Kabupaten Mojokerto, Jumat (24/5/2019) sore. Saat ditemukan mayat pria tanpa identitas itu sudah dalam kondisi membusuk.

Informasi yang dihimpun, mayat pria itu ditemukan sekira pukul 16.15 WIB. Salah seorang warga bernama Hariyanto (40) melihat ada mayat mengambang di tepian sungai saat membersihkan rumput di ladang miliknya.

"Mayat itu dalam kondisi mengambang tersangkut tanaman kangkung. Posisinya tengkurap, sudah sedikit membusuk," ujarnya kepada awak media, Jumlah (24/5/2019).

Mengetahui adanya mayat pria mengambang, Hariyanto kemudian melaporkan temuannya tersebut ke pemerintah desa setempat. Kemudian dilanjutkan ke pihak kepolisian. Tak lama, petugas polisi pun tiba di lokasi. Dibantu warga dan relawan, polisi lantas mengevakuasi mayat itu.

"Wajahnya sudah sedikit sulit dikenali ya, tapi sepertinya bukan warga sini. Ciri-cirinya, tubuhnya besar, dia tidak memakai kaos hanya memakai celana jins berwarna biru," terangnya.

Tak hanya itu, Lanjut Hariyanto, pada tubuh korban juga terdapat tato di tangan sebelah kiri. Selain itu, terdapat garis-garis seperti bekas cakaran tangan di punggung korban. Sebab, saat ditemukan korban tidak mengenakan kaos, hanya celana jeans pendek.

"Sepertinya tadi ditemukan dompet dan ponsel, namun saya kurang tahu apakah sudah ketemu atau belum identitasnya," papar Hariyanto.

Saat ini, mayat pria bertato yang sempat membuat geger warga jelang buka puasa itu, sudah dievakuasi petugas. Polisi dibantu para relawan membawa mayat pria tersebut ke RSUD Wahidin Sudiro Husodo Kota Mojokerto untuk dilakukan identifikasi.
(msd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8256 seconds (0.1#10.140)