Tutup Lebaran, Kampung Cokelat Bagikan Ribuan Ketupat Rasa Cokelat

Rabu, 12 Juni 2019 - 17:59 WIB
Tutup Lebaran, Kampung Cokelat Bagikan Ribuan Ketupat Rasa Cokelat
Gunungan ketupat rasa cokelat yang dibuat untuk perayaan lebaran ketupat di wisata Kampung Cokelat, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar. Foto/SINDOnews/Solichan Arif
A A A
BLITAR - Lebaran ketupat di tempat wisata Kampung Cokelat, Kecamatan Kademangan, Kabupaten Blitar, dirayakan dengan membuat ketupat unik, yaikni ketupat rasa cokelat.

Ketupat yang biasanya berisi beras, lalu ditanak menjadi nasi itu diberi campuran bubuk cokelat. Hasilnya adalah ketupat rasa cokelat yang dibagi bagikan gratis kepada masyarakat.

Sebanyak 4.000 ketupat cokelat itu disantap beramai ramai bersama opor ayam. "Untuk 4.000 ketupat cokelat ini kami menyiapkan dua kuintal beras dan 25 kilogram cokelat," tutur Kholid Mustofa, selaku pengelola wisata Kampung Cokelat kepada wartawan Rabu (12/6/2019).

Ribuan ketupat cokelat itu disusun menyerupai gunungan. Sebelum dibagi bagikan, gunungan tumpeng ketupat itu diarak keliling kampung. Sepanjang jalan para pengusung dan pengiring melantukan salawat nabi.

Kirab berakhir di lokasi wisata Kampung Cokelat. Disana sudah menyambut tokoh agama dan masyarakat. Setelah dipanjatkan doa, ribuan ketupat cokelat disantap bersama sama.

"Perayaan lebaran ketupat cokelat di Kampung Cokelat ini sudah berlangsung enam tahun terakhir ini," terang Kholid Mustofa.

Lebaran ketupat atau kupatan merupakan tradisi muslim yang digelar 7 hari setelah Idul Fitri. Lebaran ini merujuk pada sebagian umat Islam yang menunaikan puasa Syawal selama 6 hari setelah puasa ramadan.

"Karena lokasinya di Kampung Cokelat, kita membuat ketupat yang beda dari yang lain, yakni dengan mencampurkan cokelat," kata Kholid Mustofa. Tidak hanya warga setempat. Pengunjung tempat wisata Kampung Cokelat juga turut mencicipi ketupat cokelat.

Seperti Efendi, warga Tulungagung, sengaja datang karena penasaran seperti apa rasa ketupat cokelat. "Selain tetap berasa gurih, ada sensasi rasa manis yang berasal dari campuran cokelatnya," tuturnya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.4876 seconds (0.1#10.140)