KH. Syaifudin Zuhri Serukan Perdamaian Saat Sidang MK

Sabtu, 15 Juni 2019 - 02:04 WIB
KH. Syaifudin Zuhri Serukan Perdamaian Saat Sidang MK
Wakil Rois Syuriah Pimpinan Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kota Malang, Syaifudin Zuhri. Foto/Ist.
A A A
MALANG - Suhu politik pasca Pemilu 2019, belum sepenuhnya mereda. Proses sidang di Mahkamah Konstitusi (MK) terkait perselisihan hasil Pemilu 2019 baru dimulai.

Mengantisipasi terulangnya kerusuhan pada 21-22 Mei 2019 yang lalu, banyak kalangan menyerukan agar masyarakat menjaga perdamaian, keamanan, dan persatuan Indonesia.

Seruan untuk menjaga persatuan Indonesia, dalam perdamaian dan keberagaman tersebut, salah satunya diungkapkan oleh Wakil Rois Syuriah Pemipinan Cabang Nahdlatul Ulama (PC NU) Kota Malang, KH. Syaifudin Zuhri.

"Mari kita dukung KPU dan MK yang sedang berproses menyelesaikan sengketa Pemilu 2019, dengan menjaga persatuan, keamanan, kedamaian, dan perdamaian dalam keberagaman Indonesia," tuturnya.

Selain itu, dia juga menegaskan mendukung penuh aparat TNI/Polri untuk menjaga keamanan, stabilitas, kedamaian, dan persatuan dalam keberagaman. "TNI/Polri juga harus bertindak tegas terhadap perusuh, dan memberikan sanksi sesuai aturan hukum yang berlaku," tegasnya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.8691 seconds (0.1#10.140)