Obat Bius dan Oksigen Mulai Dikurangi, Risma Kian Membaik

Kamis, 27 Juni 2019 - 15:46 WIB
Obat Bius dan Oksigen Mulai Dikurangi, Risma Kian Membaik
Anggota tim dokter RSUD dr Soetomo, Hardiono menjelaskan kondisi kesehatan Wali Kota Surabaya, Tri Risma Harini. Foto/SINDOnews/Aan Haryono
A A A
SURABAYA - Kerja keras tim dokter RSUD dr Soetomo Surabaya, membuahkan hasil. Kondisi Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini terus membaik sampai sore ini, Kamis (27/6/2019).

(Baca juga: Ada Kabar Baik dari Risma, Keluarga Sudah Bisa Berkomunikasi )

Mereka pun sudah mengurangi obat bius serta pasokan oksigen. Kabar baik ini diharapkan bisa mempercepat pemulihan kesehatan orang nomor satu di Kota Pahlawan ini.

Salah satu tim dokter RSUD dr Soetomo, Hardiono menuturkan, ada tren perkembangan yang positif terhadap kondisi Risma.

"Beberapa alat medis sudah dilepas. Pasokan oksigen pun sudah dikurangi," kata Hardiono ketika ditemui di Gedung Bedah Pusat Terpadu RSUD dr Soetomo.

Ia melanjutkan, pemberian obat bius juga dikurangi. Selama ini obat bius memang diberikan untuk mempercepat pemulihan. Pasalnya, alat yang dipasang bisa maksimal untuk bekerja.

"Pasien juga kalau ada alat rasanya tak nyaman. Makanya ini perkembangan yang baik buat Bu Risma," jelasnya.

Tim dokter, katanya, tetap intensif untuk memantau kondisi Risma. Pasalnya, setiap pasien yang ada di ICU kondisinya bisa berubah.

"Tiap pukul 10.00 WIB selalu ada laporan baru. Tim jaga juga terus memberikan laporan," katanya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.7703 seconds (0.1#10.140)