40 Hari Meninggalnya Ani Yudhoyono, DPD PD Jatim Gelar Tahlilan

Rabu, 10 Juli 2019 - 20:28 WIB
40 Hari Meninggalnya Ani Yudhoyono, DPD PD Jatim Gelar Tahlilan
DPD Partai Demokrat (PD) Jatim, menggelar tahlilan memperingati 40 hari meninggalnya Ani Yudhoyono di kantor DPD Partai Demokrat Jatim. Foto/SINDOnews/Lukman Hakim
A A A
SURABAYA - DPD Partai Demokrat (PD) Jawa Timur (Jatim), menggelar tahlilan dan doa 40 hari meninggalnya Kristiani Herawati Yudhoyono atau Ani Yudhoyono, Rabu (10/7/2019).

Acara yang digelar di kantor DPD PD Jatim di Jalan Raya Kertajaya Indah, Kota Surabaya itu diikuti ratusan kader partai dan masyarakat setempat.

Sekretaris DPD PD Jatim, Renville Antonio mengatakan, kegiatan ini merupakan inisiatif pengurus dan kader PD di Jatim. Pengurus dan kader yang hadir dalam tahlilan ini tidak hanya dari Surabaya, tapi juga dari sejumlah daerah di Jatim.

"Ada yang dari Madura, Probolinggo, hingga Pacitan. Semua bersama-sama mendoakan ibu Ani," katanya, Rabu (10/7/2019).

Renville mengungkapkan, sejauh ini pihaknya belum mengetahui secara pasti apakah ada DPC PD di sejumlah daerah di Jatim, yang menggelar kegiatan serupa. Namun, sejauh ini yang resmi mengadakan acara tahlilan hanya DPD PD Jatim.

"Sebelumnya kami sudah minta izin pada pusat (DPP Partai Demokrat) untuk menggelar tahlilan di Jatim. Karena di Cikeas juga ada tahlilan," ujarnya.

Ani Yudhoyono tutup usia pada Sabtu (1/6/2019) siang saat dirawat di National University Hospital, Singapura.

Ani meninggal karena penyakit kanker darah yang diderita. Anak ketiga Sarwo Edhie Wibowo itu pertama kali dirawat pada 2 Februari 2019. Selama menjalani pengobatan, Ani selalu didampingi oleh Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Anak dan menantunya juga silih berganti menjaga Ani.

Sebelum dinyatakan meninggal, istri presiden ke-enam RI itu sudah beberapa kali menjalani tindakan medis. Salah satunya transplantasi sumsum tulang belakang yang didonorkan oleh adiknya, yakni Pramono Edhie Wibowo. Namun, operasi tersebut tidak berpengaruh yang terhadap kesembuhan Ani.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.0879 seconds (0.1#10.140)