Buang Banyak Peluang, Bajol Ijo Gagal Kalahkan PS Tira-Persikabo

Minggu, 21 Juli 2019 - 21:15 WIB
Buang Banyak Peluang, Bajol Ijo Gagal Kalahkan PS Tira-Persikabo
Persebaya Surabaya, hanya mampu bermain imbang 1-1 saat menjamu PS Tira-Persikabo di Stadion Gelura Bung Tomo (GBT), Kota Surabaya, Minggu (21/7/2019) malam. Foto/Ist.
A A A
SURABAYA - Misi Persebaya Surabaya untuk memberikan kekalahan perdana buat PS Tira-Persikabo gagal terwujud. Kedua tim hanya mampu bermain imbang 1-1, Minggu (21/7/2019).

Bermain dihadapan bonek dan bonita-julukan suporter Persebaya Surabaya-yang memadati Stadion Gelora Bung Tomo (GBT) Kota Surabaya, para pemain tuan rumah banyak membuang peluang.

Green Force sempat unggul lebih dulu berkat tendangan keras dari luar kotak penalti yang dilesakan Rachmat Irianto di menit ke-45. Sayangnya, Persebaya kembali gagal mengamankan poin sempurna ketika sontekan Wawan Febrianto di menit ke-64 gagal diantisipasi oleh Miswar Saputra.

Hasil imbang ini membuat kerugian tersendiri bagi Persebaya. Mereka pun mencatatkan tiga kali hasil imbang di laga kandang sejak Liga 1 digulirkan. Sementara Buat PS Tira-Persikabo, mereka semakin percaya diri setelah memastikan belum ada tim yang bisa mengalahkannya di Liga 1.

Persebaya sebenarnya memperoleh banyak peluang di babak kedua. Tercatat ada empat peluang emas yang harusnya bisa dikonversi menjadi gol oleh Amido Balde. Sayangnya, striker yang memiliki tinggi 193 centimeter ini belum mampu menceploskan bola ke arah gawang.

Bahkan, tendangan keras Amido Balde di menit ke-51 sempat membentur mistar gawang dan bola memantul ke tanah. Sementara dua sundulannya juga masih melenceng di atas mistar gawang.

Dengan hasil ini, Persebaya masih tertahan di peringkat ke tujuh di klasemen Liga 1 dengan raihan 13 poin. Sementara PS Tira-Persikabo masih menjadi pemuncak klasemen sementara dengan 20 poin dari 10 pertandingan yang sudah dijalaninya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.8189 seconds (0.1#10.140)