Protes Manajemen JIIPE, Massa Forkot Bakar Dupa dan Potong Ayam

Senin, 22 Juli 2019 - 17:38 WIB
Protes Manajemen JIIPE, Massa Forkot Bakar Dupa dan Potong Ayam
Massa Forum Kota (Forkot) menggelar aksi memprotes manajemen JIIPE dengan membakar dupa dan motong ayam. Foto/SINDOnews/Ashadi Iksan
A A A
GRESIK - Massa Forum Kota (Forkot) memenuhi janjinya mendatangi majamen megaproyek Java Integrated Industrial and Ports Estate (JIIPE), untuk menggelar demonstrasi.

Aksi digelar dengan longmacrh yang diikuti puluhan orang. Mereka membeber poster protes ke manajemen JIIPE. Selain itu, juga digelar aksi ritual di jalan.

"Kami menengarai masih banyak persoalan jual beli lahan pertanian warga yang bermasalah. Juga janji tenaga kerja hanya tinggal janji," ujar Koorlap Aksi, Kharis Faqih dalam orasinya, Senin (22/7/2019).

Tak cukup orasi, massa Forkot juga membawa berbagai macam sesaji berupa dupa, dan bunga. Bahkan, mereka juga memotong ayam di pintu megaproyek JIIPE. "Ini bentuk keprihatinan kami atas masalah JIIPE," aku Kharis sambil menunjuk pembakaran dupa.

Tak lama berselang, masaa Forkot diminta menemui manjemen. Namun, ditolak karena massa Forkot menilai ada upaya perdamaian. "Kami menolak semua pola-pola komunikasi. Bagi kami menuntaskan masalah lahan dan tenega kerja yang paling utama," kata Kharis.

Dijelaskan, Forkot membuat posko pengaduan lahan dan tenaga kerja JIIPE di sekitar proyek. Juga membuat seminar mengupas masalah JIIPE sehingga ada penyelesaian secara tuntas.

Sementara itu, General Affair JIIPE, Joko Sulistyo menyatakan, bila masalah tenaga kerja sudah diutamakan warga sekitar. Ada enam perusahaan yang beroperasi dan tenaganya didominasi warga sekitar. "Jadi sudah proporsional antara kebutuhan tenaga kerja lokal dengan yang dari luar," pungkasnya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.5840 seconds (0.1#10.140)