UMC Bidik Penjualan 100 Unit di Event United Autofest

Jum'at, 20 September 2019 - 19:30 WIB
UMC Bidik Penjualan 100 Unit di Event United Autofest
PT United Motors Centre (UMC) menggelar United Autofest guna menggenjot penjualan di akhir 2019.Foto/SINDONews/lukman Hakim
A A A
SURABAYA - PT United Motors Centre (UMC), salah satu diler penjualan mobil Suzuki wilayah Jatim menggelar United Autofest guna menggenjot penjualan di akhir 2019 ini.

Pameran ini berkonsep 3 S (sales, servis dan spare part). Dalam pameran yang digelar selama tiga hari, 20-22 September 2019 ini, UMC menargetkan penjualan sebanyak 100 unit.

Sales and Marketing Director PT UMC, Fredy Teguh mengatakan, ada 10 tenan after sales dan sejumlah perusahaan pembiayaan (leasing) yang turut terlibat dalam pameran ini. Dalam pameran ini, UMC menggandeng e-commerce Tokopedia.

Ini karena Tokopedia merupakan situs jual beli online yang cukup besar di Indonesia. “Kami targetkan 100 unit terjual di pameran ini. Dan kami harapkan sekitar 50 persennya dikontribusi dari Tokopedia,” katanya disela pameran yang digelar di atrium Grand City Mall, Jum’at (20/9/2019).

Sejumlah produk andalan Suzuki dipamerkan dalam acara ini. Diantaranya, Ignis, Balenon All New Ertiga. Khusus untuk All New Ertiga, bagi pengunjung yang membeli Multi Purpose Vehicle (MPV) ini, akan mendapatkan kupon undian berhadiah Suzuki Jimny terbaru. Suzuki Jimny sendiri turut dipamerkan dalam even ini.

“Program undian beli Ertiga dapat Jimny ini berlaku secara nasional. Program ini bertujuan untuk mendongkrak penjualan Ertiga,” ujar Fredy.

Tahun ini, UMC menargetkan penjualan secara total produk mencapai 10.000 unit. Dari jumlah itu, kontribusi penjualan Ertiga paling besar, mendekati angka 50 persen. Berikutnya disusul Ignis, Baleno dan seri Suzuki lainnya.

Ertiga sendiri, untuk Jatim berkontribusi sebesar 20 persen dari total penjualan Ertiga secara nasional. “Tahun ini, kami menargetkan penjualan di UMC bisa tumbuh diangka 20 persen,” tandas Fredy.

Terkait kerjasama dengan Tokopedia, Fredy menyatakan bahwa sekarang penjualan via online mulai meningkat. Kehadiran toko online ini, akan menjangkau lebih banyak konsumen Suzuki yang ada di daerah-daerah di Jatim. Terutama yang belum ada dealer Suzuki.

“Saat ini penjualan online via Tokopedia baru sekitar 5 persen. Kami harapkan ke depan bisa tumbuh diangka 10 persen. Tokopedia sendiri ada promo menarik agar konsumen tertarik membeli Suzuki lewat toko online ini,” pungkasnya.

Sementara itu, Business Partnership Lead of Tokopedia, Muhammad Nur Hakim mengatakan, pihaknya akan terus berupaya mempermudah masyarakat untuk mendapat mobil impiannya. Dia juga akan memberi dukungan penuh agar transaksi kian mudah.

“Antusiasme masyarakat terhadap kebutuhan otomotif cukup tinggi. Pada kwartal ketiga 2019, kami mencatat nilai transaksi penjualan naik 200 persen dibanding tahun lalu,” katanya.
(msd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.2048 seconds (0.1#10.140)