15 Mobil PMK Diterjunkan Padamkan Kebakaran Pabrik Plastik

Jum'at, 04 Oktober 2019 - 19:04 WIB
15 Mobil PMK Diterjunkan Padamkan Kebakaran Pabrik Plastik
Petugas PMK berusaha memadamkan api yang membakar pabrik plastik CV Surya Sentosa, Mojokerto.Foto/SINDONews/Tritus Julan
A A A
MOJOKERTO - Pantauan di lokasi, hingga 6 jam pasca terjadinya kebakaran, api masih membakar gudang penyimpanan barang hasil produksi itu. Asap hitam pekat masih terlihat membumbung di atas bangunan pabrik. Sejumlah petugas masih kesulitan untuk menjangkau titik api.

Anggota Team Reaksi Cepat (TRC) BPBD Kabupaten Mojokerto Achmad Kurniawan, mengatakan, hingga saat ini, sebanyak 15 mobil PMK di terjunkkan ke lokasi kejadian. Rinciannya, 11 unit dari Kabupaten dan Kota Mojokerto. Sedangkan 4 unit dari Sidoarjo dan Jombang.

"Sekarang sudah 15 mobil PMK dikerahkan. Barusan 2 mobil PMK dari Jombang tiba di lokasi. Tadi sengaja kami minta bantuan untuk membackup pemadaman," kata pria yang akrab disapa Wawan ini.

Ada sejumlah kendala yang dialami petugas PMK di lapangan. Selain kobaran api yang sudah sangat membesar, isi gudang berupa bahan perkakas rumah tangga berbahan plastik, membuat api terus membesar sehingga sulit untuk dikendalikan.

"Selain itu juga angin yang cukup kencang membuat api mudah menyebar. Kemudian bahan yang mudah terbakar juga struktur bangunan membuat kami kesulitan untuk memadamkan api," jelas dia.

Sementara itu, Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Mojokerto Muhammad Zaini saat ditemui di lokasi menyebutkan, selain isi gudang yang mudah terbakar, lantaran berbahan plastik, sulitnya air di lokasi membuat proses pemadaman berlangsung lama.

"Teman-teman di lapangan terkendala dengan air. Bahkan mobil penyuplai harus mondar-mandir untuk mengambil air. Saat ini petugas PMK kita fokuskan pada pemadaman dua mesin yang nilainya mahal, agar terselamatkan," kata dia.

Ditanya soal jumlah kendaraan truk tangki yang terbakar, Zaini mengatakan, untuk saat ini belum bisa memberikan kepastian. Dia menyatakan, pihaknya masih fokus untuk melakukam pemadaman agar api tak semakin merembet ke bangunan pabrik yang lainnya.

"Ini sesuai data yang saya dapatkan sementara ada dua truk yang terbakar, namun ini masih simpang siur ada yang mengatakan 4 dan 5. Nanti kita akan assesment untuk memastikan," kata Zaini.

Sebelumnya, kebakaran melanda pabrik plastik milik CV Surya Sentosa di Jalan Raya Mojosari-Trawas KM 25 Desa Banjar Tanggul, Kecamatan Pungging, Kabupaten Mojokerto, terbakar, Jumat (4/10/2019). Dua truk tangki ikut hangus.

Kebakaran pabrik yang memproduksi perlengkapan rumah tangga itu terbakar sekira pukul 12.30 WIB. Api kali pertama diketahui berasal dari gudang bagian selatan. Si jago merah nampak dengan cepat membakar bagian bangunan tersebut.

Dugaan sementara kebakaran dipicu dari percikan las. Saat kejadian, di gudang tersebut ada sejumlah pekerja yang melakukan pengelasan. Mereka tengah mengerjakan pembuatan rak. Namun, belum diketahui secara pasti penyebab kebakaran itu.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.0600 seconds (0.1#10.140)