Kronologi Penyerangan Menko Polhukam Wiranto di Pandeglang

Kamis, 10 Oktober 2019 - 15:07 WIB
Kronologi Penyerangan Menko Polhukam Wiranto di Pandeglang
Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Republik Indonesia Wiranto diserang seorang pria menggunakan pisau saat turun dari mobilnya. Foto/Istimewa
A A A
JAKARTA - Mabes Polri merilis kronologi aksi penyerangan terhadap Menteri Koordinator Bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto oleh seorang pria menggunakan pisau saat turun dari mobilnya di Pandeglang, Banten.

Kepala Biro (Karo) Penerangan Masyarakat (Penmas) Divisi Hubungan Masyarakat (Humas) Markas Besar (Mabes) Polri, Brigjen Dedi Prasetyo menceritakan, peristiwa itu terjadi saat Wiranto melakukan kunjungan ke Pandeglang, Banten, Kamis (10/10/2019). Namun, tiba-tiba seorang pria menyerang Wiranto dengan pisau saat akan mau menyalami warga.

"Spontan yang kami dapet info dari Polda Banten. Ketika Pak Wiranto menuju mobil seperti biasa minta salaman, pejabat menyalami juga. Bagian pengamanan sudah melakukan pengamanan tapi dalam waktu yang sangat singkat seorang yang diduga pelaku menusukan benda tajam kepada beliau dan saat itu Kapolsek ada di tempat," cerita Dedi saat jumpa pers di Mabes Polri, Jakarta, Kamis (10/10/2019).

Akibat penyerangan itu, Wiranto dan Kapolsek terkena luka. Wiranto dibagian depan dan Kapolsek dibagian belakang. "Jadi (Kapolsek) juga terluka di punggung dan Pak Wiranto di bagian depan. Saat ini keduanya dirawat di Rumah sakit setempat," kata Dedi.

Penusukan terhadap Wiranto diketahui dalam video yang beredar di dunia maya, Wiranto yang menggenakan batik hijau tampak terjatuh. Kemudian sejumlah petugas keamanan dan pengawal mengamankan pelaku.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.8784 seconds (0.1#10.140)