Ditinggal Kerja, Bangunan Kos Ludes Dilahap si Jago Merah

Rabu, 23 Oktober 2019 - 16:34 WIB
Ditinggal Kerja, Bangunan Kos Ludes Dilahap si Jago Merah
Ditinggal kerja, sebuah bangunan rumah kos, warung makan, dan toko ludes di kawasan padat penduduk Tambak Rejo Waru-Sidoarjo ludes terbakar. Foto/SINDOnews/Pramono Putra
A A A
SIDOARJO - Ketenangan warga Desa Tambakrejo Waru-Sidoarjo Rabu sore terusik akibat terbakarnya sebuah bangunan permanen yang digunakan warung makan, toko, dan rumah kos di kawasan desa tersebut.

Diduga akibat korsleting listrik, bangunan milik Haji Prasetyo yang berada di wilayah pemukiman padat penduduk ini ludes terbakar. Didukung kondisi angin yang kencang, membuat api berkobar meludeskan seluruh isi bangunan dalam hitungan menit.

Warga yang mengetahui kebakaran itu sempat kesulitan masuk ke dalam bangunan, karena pemilik bangunan tidak ada di tempat. Seluruh penghuni keluar bangunan karena kerja di sejumlah pabrik di sekitar lokasi kejadian. Sebanyak 2 unit mobil pemadam kebakaran milik Pemkab Sidoarjo tidak bisa berbuat banyak, karena datang sudah dalam kondisi terbakar seluruh isi dan bangunannya.

Sementara sejumlah penghuni rumah kos tampak menangis histeris saat mendapati tempat kosnya ludes terbakar. Mereka menyesal karena seluruh barang berharga miliknya ikut ludes dilalap api. “ Barang berharga seperti Ijazah, dan BPKB kendaraan saya ikut terbakar,” ujar Anisah, seorang penghuni kos.

Kobaran api akhirnya bisa teratasi, setelah petugas PMK dibantu warga dengan cepat memadamkan api. Meski tidak ada korban jiwa dalam kebakaran itu, namun kerugian akibat kebakaran ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

“Kami masih lakukan penyelidikan untuk mengetahui kepastian penyebab kebakaran di lokasi padat penduduk itu,” kata Kapolsek Waru Kompol Saibani saat dihubungi melalui telepon genggamnya.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.4419 seconds (0.1#10.140)