Gus Irsyad Suguhkan Mangga Alpukat kepada Warga Jakarta

Minggu, 03 November 2019 - 20:42 WIB
Gus Irsyad Suguhkan Mangga Alpukat kepada Warga Jakarta
Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf mempromosikan produk buah mangga alpukat khas Kabupaten Pasuruan diajang Bromo Rally Fun Tour 2019, yang bekerjasama dengan SINDO Media. Foto/SINDOnews/Ali Masduki
A A A
PASURUAN - Warga Jakarta bersiap-siap menghadapi serbuan petani mangga dari Kabupaten Pasuruan. Puluhan petani dikerahkan Bupati Pasuruan, Irsyad Yusuf ke Mangga Dua Mall.

(Baca juga: Tiba di Finish Lebih Cepat, Peserta Bisa Nikmati Mangga Pasuruan )

"Pada tanggal 15 November 2019 nanti, kami akan memfasilitasi petani Mangga untuk berjualan di Mall. Tepatnya, kita ajak para petani Mangga Alpukat berjualan, atau bursa Mangga Alpukat di Mangga Dua Mall," ungkap Irsyad Yusuf saat menyambut rombongan Bromo Rally Fun Tour 2019 di Desa Oro-oro Ombo Kulon, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan, Minggu (3/11/2019).

Gus Irsyad Suguhkan Mangga Alpukat kepada Warga Jakarta


Menurut Gus Irsyad, bursa Mangga di Mangga Dua Mall bertujuan memasarkan dan lebih mengenalkan cara menikmati mangga alpukat ke publik ibu kota. Mangga diiris memutar kemudian ujung mangga diputar dan akhirnya, mangga terbelah seperti alpukat. "Mangga puter bikin pintar," ujar Gus Irsyad menyebut slogan Mangga Alpukat.

Ada pun Bromo Rally Fun Tour 2019 adalah upaya Pemkab Pasuruan, mempromosikan wisata petik Mangga Alpukat di Desa Oro-oro Ombo Kulon, Kecamatan Rembang, Kabupaten Pasuruan.

Sedikitnya 86 mobil dari berbagai komunitas automotif di Surabaya mengikuti touring dari Hotel Singgasana Surabaya menuju ke lokasi wisata petik Mangga.

Rute yang dilalui peserta sangat menantang. Mereka melahap jalan berliku untuk menuju Agro Wisata Bhakti Alam, dan Saygon Waterpark. Adapun kemampuan pengemudi diuji ketika melahap tanaman dan turunan tajam di rute wisata Pintu Langit-lokasi wisata petik Mangga.

"Kami memiliki potensi wisata luar biasa. Sebelum ke lokasi Bromo Rally, saya baru saja memetik kurma di kawasan Kebun Kurma Pasuruan. Dulu kata orang kurma di Pasuruan tidak bisa berbuah, tapi sekarang sudah berbuah," kata Gus Irsyad saat melayani wawancara live dengan Radio MNC Trijaya di lokasi wisata petik Mangga.

Gus Irsyad Suguhkan Mangga Alpukat kepada Warga Jakarta


Kegiatan Bromo Rally Fun Tour 2019 yang didukung SINDO Media mendapat sambutan positif dari peserta.

Para peserta mengaku sangat terkesan dan senang bisa ikut event yang digelar Pemkab Pasuruan, bersama Koran Sindo-Sindonews.com tersebut. "Alhamdulillah semua berjalan lancar sesuai yang direncanakan," ujar Alma, seorang peserta.

Dia juga mengaku mendapat tantangan baru, terutama rute dari Pintu Langit menuju finish. "Medannya cukup menantang, tapi bisa dilampaui dengan baik dan aman," kata Alma pemlik KIA Carnival nomor lambung 055 ini.

Sesampainya finish di Kebun Petik Mangga, para peserta dihibur penampilan musik dari band lokal Pasuruan.

Peserta juga bisa langsung belanja mangga alpukat yang menjadi produk pertanian unggulan Pasuruan. Banyak petani mangga yang membawa hasil kebunnya untuk dipamerkan kepada pengunjung, terutama pesera rally dari Surabaya.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5051 seconds (0.1#10.140)