Ini Nama Korban Tewas Akibat Robohnya Atap SD Negeri 1 Gentong

Selasa, 05 November 2019 - 13:35 WIB
Ini Nama Korban Tewas Akibat Robohnya Atap SD Negeri 1 Gentong
Ruang kelas SD Negeri Gentong ambruk, dan menimpa para siswa serta guru yang sedang proses belajar mengajar. Foto/inews TV/Jaka Samudra
A A A
PASURUAN - Atap SD Negeri 1 Gentong Kota Pasuruan, pada Selasa (5/11/2019) sekitar pukul 08.15 WIB roboh. Akibat kejadian itu, dua orang meninggal dunia tertimpa bangunan.

(Baca juga: 4 Ruang Kelas SD Negeri Gentong Ambruk, 1 Murid dan 1 Guru Tewas )

Dua orang itu adalah guru bernama Sevina Arsy Putri Wijaya (19), meninggal dunia berada di kelas V A. Lalu siswa kelas II B, Irza Almira, meninggal dunia berada di ruang kelas II B. Dalam peristiwa ini, sebanyak 11 orang mengalami luka-luka.

"Pada saat kejadian, sedang berlangsung kegiatan belajar mengajar. Pada kelas II A dan IIB sedang berada di kelas VA dan VB sedang kegiatan di luar kelas. Namun ada siswa yang sakit tidak ikut olahraga dan seorang guru di kelas VA," kata Kabid Humas Polda Jatim, Kombes Pol Barung Mangera di Mapolda Jatim, Selasa (5/11/2019).

Barung menambahkan, penyebab kejadian masih dalam proses penyelidikan. Namun dugaan awal adalah kontruksi atap bangunan tidak sesuai dengan spek. Polisi, kata dia, sudah melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan memeriksa sejumlah saksi-saksi.

Polisi setempat juga sudah koordinasi dengan Laboratorium Forensik (Labfor) Mabes Polri Cabang Surabaya. Polisi juga tengah mendalami dokumen terkait pelaksanaan pembangunan gedung. "Kami sudah mengerahkan tim laboratorium forensik untuk mencari tahu penyebab ambruknya atap gedung," imbuhnya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 2.6730 seconds (0.1#10.140)