Pesawat Voyager 2 Milik NASA Berhasil Tembus Batas Tata Surya

Kamis, 07 November 2019 - 07:08 WIB
Pesawat Voyager 2 Milik NASA Berhasil Tembus Batas Tata Surya
Pesawat milik NASA, Voyager 2, yang berhasil melintasi batas Tata Surya. FOTO/ Ist
A A A
NEW YORK - Lembaga Antariksa Amerika Serikat (NASA) kembali mencatatkan sejarah. Kali ini sejarah dicatat dari pesawat milik NASA, Voyager 2, yang berhasil melintasi batas Tata Surya.

Pesawat ini mengikuti jejak pendahulunya, Voyager 1. Namun, Voyager 1 mengalami kerusakan ketika melintasi batas yang sama bernama heliopause, fenomena ruang angkasa yang memiliki medan magnetik sangat kuat.

Voyager 1 rusak 6 tahun lalu, tepatnya pada 25 Agustus 2012. Saat itu, pesawat berada dalam jarak 121,6 unit astronomi (18,1 miliar kilometer) dari Matahari.

Dalam lima makalah berbeda yang ada di Nature Astronomy, dilansir dari laman Science Alert, Rabu (6/11/2019), mengungkapkan bahwa Voyager 2 meninggalkan Tata Surya pada 5 November 2018, pada jarak 119 unit astronomi (17,8 miliar kilometer) dari Matahari.

Voyager 1 dan Voyager diluncurkan pada 1977 silam. Kedua pesawat itu membawa misi untuk mempelajari dunia di luar Tata Surya. Voyager 2 diluncurkan dua minggu lebih awal sebelum Voyager 1. Tapi, Voyager 1 dirancang untuk melintasi jalur yang lebih pendek.

Selain itu, pada 1989 Voyager 2 sempat singgah di Neptunus untuk melakukan ekspedisi. Alhasil, Voyager 1 melaju lebih cepat sesuai dengan yang direncanakan. Kedua pesawat telah menyelesaikan misi utama mereka di tahun yang sama. Tetapi mereka masih jauh dari kata selesai.

“Pada titik itu, misinya menjadi Voyager Interstellar Mission,” kata Ed Stone, dari Caltech.

Tidak ada yang tahu berapa lama waktu yang dibutuhkan agar Voyager 2 dapat sampai ke ruang antar bintang. Meski sudah melewati heliopause, masih banyak tantang di depan yang harus dihadapi oleh pesawat itu.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.5368 seconds (0.1#10.140)