Angin Kencang Terjang Batu, Jalur Mojokerto-Batu Sempat Ditutup

Minggu, 17 November 2019 - 14:38 WIB
Angin Kencang Terjang Batu, Jalur Mojokerto-Batu Sempat Ditutup
Angin kencang bercampur pasir dan debu, kembali menerjang wilayah Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu. Foto/BPBD Kota Batu
A A A
KOTA BATU - Bencana angin kencang bercampur debu dan pasir, kembali menerjang wilayah Desa Sumberbrantas, Kecamatan Bumiaji, Kota Batu, pada Minggu (17/11/2019) pagi.

Hingga pukul 11.00 WIB, Tim Reaksi Cepat (TRC) Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Batu, melaporkan tiupan angin kencang bercampur pasir dan debu masih terjadi di wilayah Desa Sumberbrantas.

Selain itu, angin kencang juga dirasakan di tetangga Desa Sumberbrantas, yakni di Desa Tulungrejo, dan Desa Sumbergondo. Namun, di dua desa tersebut angin kencang tidak bercampur debu.

Kepala Seksi Kedaruratan dan Logistik BPBD Kota Batu, Abdul Rochim dalam keterangan tertulisnya menyebutkan, tim gabungan dari pemkot Batu, TNI, Polri, dan para relawan sudah mempersiapkan tempat pengungsian di Balai Desa Tulungrejo, Punten, Sidomulyo, dan Sumbergondo.

"Jika sewaktu-waktu ada rekomendasi evakuasi, kami sudah menyiapkan titik pengungsian, dan sarana untuk melakukan proses evakuasi terhadap warga Desa Sumberbrantas," ujarnya, Minggu (17/11/2019).

Sejumlah tempat wisata di wilayah Kecamatan Bumiaji, juga sempat ditutup karena angin kencang, yakni di Coban Talun, dan pemandian air panas Cangar. Di wilayah tersebut, listrik juga mengalami pemadaman, dan beberapa pohon tumbang, serta atap rumah warga mengalami kerusakan.

Pada pukul 13.00 WIB, sesuai hasil koordinasi BPBD Kota Batu, BPBD Kabupaten Mojokerto, Polres Batu, dan Polres Mojokerto, jalur lalulintas Batu-Mojokerto, melalui Cangar, sempat ditutup karena membahayakn bagi pengguna kendaraan bermotor.

Setelah 30 menit kemudian, tepatnya pukul 13.30 WIB, angin kencang di Desa Sumberbrantas, Desa Tulungrejo, dan Desa Sumbergondo, sudah mulai reda. "Untuk wilayah Desa Sumberbrantas, kondisi udaranya juga sudah bersih dari debu," terangnya.

Melihat kondisi yang mulai normal tersebut, akhirnya diputuskan jalur lalulintas Batu-Mojokerto lewat Cangar, yang sempat ditutup, akhirnya dibuka kembali. Aliran listrik juga kembali normal.

"Kami tetap menyiagakan personel, untuk mengantisipasi terjadinya kembali terjangan angin kencang. Situasi saat ini sudah normal kembali, hanya sesekali terjadi angin kencang," pungkasya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.2821 seconds (0.1#10.140)