Raker DPR-Kementan Sepakati untuk Subsidi Pertanian

Rabu, 20 November 2019 - 07:10 WIB
Raker DPR-Kementan Sepakati untuk Subsidi Pertanian
Menteri Pertanian Syahrul Yasin Limpo. Foto/SINDOnews/Dok
A A A
JAKARTA -
Rapat kerja bersama Komisi IV DPR dan DPR menyepakati menerima usulan perubahan komposisi pagu anggaran tahun 2020 pada lingkup Kementerian Pertanian (Kementan).

Selain itu, DPR juga menerima penjelasan usulan alokasi anggaran subsidi pupuk sebesar 7,94 juta ton.

"Menerima usulan subsidi pupuk dengan rincian pupuk urea sebanyak 3,27 juta ton atau setara dengan Rp11,34 triliun. Kemudian SP-36 sebanyak 500 ribu ton atau setara dengan Rp1,65 triliun, ZA sebanyak 750 ribu ton atau setara Rp1,34 triliun," kata Ketua Komisi IV, Sudin dalam Rapat Kerja bersama Menteri Pertanian.

Sudin menjelaskan, subsidi itu juga meliputi pupuk buatan NPK sebanyak 2,70 juta ton atau setara dengan Rp11,12 triliun, serta pupuk organik atau kompos dengan kualitas tertentu yang jumlahnya setara dengan Rp1,14 triliun.

Mengenai hal ini, Menteri Pertanian, Syahrul Yasin Limpo, mengaku akan melakukan kajian yang mendalam terkait semua usulan dan masukan dari DPR. "Secara teknis tentu saya coba mengkaji apa yang menjadi berbagai masukan dari forum rapat kerja ini, termasuk masalah pupuk," katanya, Selasa (19/11/2019).

Menurut Syahrul, Kementan juga akan memperkuat produksi pangan melalui konsolidasi dengan berbagai lembaga dan kementerian lain, serta melakukan kajiannya secara komprehensif.

"Semuanya akan saya siapkan dengan baik dengan melibatkan berbagai pihak, tidak hanya kami di Kementan namun juga barangkali dari pakar perguruan tinggi secara bersama untuk kepentingan rakyat," kata dia.

Kementan sendiri sudah menetapkan target produksi padi sebanyak 59,15 juta ton. Kemudian produksi jagung sebanyak 30,35 juta ton, kedelai 1,12 juta ton, bawang merah 1,52 juta ton dan cabai 2,57 juta ton.

Di samping itu, ada juga target meningkatkan bawang putih 0,08 juta ton, daging sapi atau kerbau 0,45 juta ton, tebu 2,46 juta ton, kelapa 2,91 juta ton, kakao 0,65 juta ton, kopi 0,76 juta ton dan target karet sebanyak 3,59 juta ton.

"Kami juga sudah menyiapkan benih, saprodi, alsintan dan peralatan lain untuk mengantisipasi El-Nino tahun 2020. Kemudian meningkatkan biodiesel dari B20 ke B30, selanjutnya melakukan sosialisasi dan bantuan benih, juga membentuk kelompok petani peduli api," kata dia.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3740 seconds (0.1#10.140)