Setelah Diakui UNESCO, Menpora Ingin Pencak Silat Tampil di Olimpiade

Minggu, 15 Desember 2019 - 11:14 WIB
Setelah Diakui UNESCO, Menpora Ingin Pencak Silat Tampil di Olimpiade
Menpora Zainudin Amali menegaskan bakal melindungi pencak silat dari klaim negara lain setelah ditetapkan UNESCO sebagai warisan budaya asli bangsa Indonesia. Foto/Kemenpora
A A A
JAKARTA - Meneri Pemuda dan Olah Raga (Menpora) Zainudin Amali menyatakan, dirinya ingin membawa Pencak Silat tampil di Olimpiade.

Dia menegaskan akan melindungi pencak silat dari klaim negara lain setelah ditetapkan UNESCO sebagai warisan budaya asli bangsa Indonesia. Penegasan itu disampaikannya dalam Rakornas Keolahragaan.

"Sebelumnya kan ada yang mengklaim bahwa pencak silat itu punya mereka tapi sekarang kan sudah resmi menjadi warisan budaya milik masyarakat Indonesia. Saya kira kita jadi sangat bangga, sangat senang dan bersyukur karena UNESCO telah memasukkan cabor pencak silat sebagai warisan budaya kita," kata Menpora dikutip dari laman resmi Kemenpora, Minggu (15/12/2019).

Penetapan tradisi pencak silat dalam Warisan Budaya Tak Benda UNESCO merupakan bentuk pengakuan dunia internasional terhadap arti penting tradisi seni bela diri yang dimiliki nenek moyang bangsa Indonesia yang diturunkan dari generasi ke generasi dan yang masih berkembang sampai hari ini.

Menpora mengatakan, pengakuan yang diberikan UNESCO menjadi kunci agar bisa tampil di Olimpiade. "Tahap berikutnya yakni kami akan terus memperjuangkan pencak silat sebagai cabang olahraga atau nomor yang bisa di pertandingkan di kancah dunia dan olimpiade," kata Menpora.

Lebih jauh, politikus Golkar tersebut menyatakan untuk menuju ke olimpiade itu harus ada tiketnya. Saat ini baru cabor menembak yang sudah memiliki tiket olimpiade.

"Di angkat besi juga semoga bisa dan atletik mudah-mudahan saja lalu Zohri bisa juga dapat tiket ke olimpiade. Cabang olahraga yang olympic number lain kami serahkan ke masing-masing PB/PP," kata Menpora.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.3452 seconds (0.1#10.140)