Hujan Disertai Angin Kencang, 38 Pohon Tumbang di Surabaya

Senin, 06 Januari 2020 - 20:33 WIB
Hujan Disertai Angin Kencang, 38 Pohon Tumbang di Surabaya
Sebanyak 38 pohon tumbang akibat hujan lebat disertai angin kencang di Kota Surabaya. Foto/SINDOnews/Aan Haryono
A A A
SURABAYA - Hujan deras yang disertai angin kencang masih menguyur Surabaya. Kencangnya angin membuat pohon-pohon di berbagai jalan protokol Surabaya tumbang.

(Baca juga: Hujan Disertai Angin, 2 Warga Surabaya Tewas Tertimpa Pohon )

Pohon yang berjatuhan itu pun sempat menimpa beberapa mobil yang sedang parkir dan melintas, Senin (6/1/2020).

Para petugas dari Pemerintah Kota (Pemkot) Surabaya terus mengevakuasi pohon yang bertumbangan. Mereka memakai alat pemotong serta kendaraan terbuka untuk membawa pohon yang berjatuhan.

Evakuasi pohon tumbang sempat membuat kemacetan di berbagai jalan protokol. Salah satunya di Jalan Basuki Rachmat, Jalan Indrapura, Jalan Pahlawan, Jalan Mayjend Sungkono, Jalan Kedurus sampai di Jalan HR Muhammad. Tercatat ada 38 pohon yang tumbang akibat angin kencang yang disertai hujan lebat di Kota Pahlawan.

Kepala Badan Penanggulangan Bencana (BPB) dan Linmas Kota Surabaya, Eddy Christijanto menuturkan, semua petugas masih terus melakukan evakuasi pohon yang tumbang. Semua kesiagaan sudah disiapkan untuk menghindari jatuhnya korban.

"Lalu lintas juga biar tak macet di saat hujan. Ranting pohon juga kami bersihkan biar tak menganggu pengendara," jelasnya.

Berikut Daftar Pohon Tumbang di Surabaya

1. Jl. Frontage A. Yani

2. Jl. Kalikepiting No.57, RT.004/RW.05, Pacar Kembang, Kecamatan Tambaksari.

3. Jl. Indrapura , RT.001/RW.03, Perak Tim., Kecamatan Pabean Cantian.

4. Jl. Banjar Sugihan, Banjar Sugihan, Kecamatan Tandes.

5. Jl.MayjenSungkono(depan makam pahlawan), Dukuh Pakis, Kecamatan Dukuhpakis.

6. Jl. Mayjen HR. Muhammad No.371, Putat Gede, Kecamatan Sukomanunggal,

7. Jl. Mayjen Sungkono(depan makam pahlawan), Dukuh Pakis, Kecamatan Dukuhpakis,

8. Pasar Modern Puncak Permai, Jalan Raya Darmo Permai III, Sukomanunggal

9. Jl. Raya Gubeng No.2, Gubeng, Kecamatan Gubeng

10. Jl. Bolodewo depan persil no 5

11.Jl. Penghela, Bubutan, Kecamatan Bubutan

12. JL. Kedurus 1 B no 8 Rt 004 Rw 001 Kel. Kedurus Kecamatan Karang pilang

13. Jl. Johar No.4, RT.004/RW.12, Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan

14. Jl. Jembatan Merah No.2, Krembangan Sel., Kecamatan Krembangan,

15. Jl. Ngemplak Blok B-16 No.30, RT.006/RW.08, Ketabang, Kecamatan Genteng

16. Jl. Pahlawan Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan

17. Jl.Indrapura depan kantor keungan

18. Jl. Bunguran kec pabean cantian

19. Jl. Basuki rahmad (depan Hotel Bumi)

20. Jl Undaan kulon

21. Jl. Kalilom Lor Indah, Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran,

22. Jl. Semarang No.55, Tembok Dukuh, Kec. Bubutan, (depan kampung ilmu)

23. Jl. Johar, Alun-alun Contong, Kecamatan Bubutan

24. Jl. Kenjeran

25. Jl. Kalimantan depan kantor SBO TV

26. Jl. Bubutan (seberang/sisi timur BG Junction)

27. Jl. Peneleh VIII

28. Jl. Bintoro

29. Jl. Tugu Pahlawan (depan BI)

30. Jl. Sumurwelut arah ke rusunawa swelut ( depan Balai RO 01 ) Rt 5 Rw 01

31. Jl Gubeng (depan graha SA)

32. Jl Kapas Madya Barat 6

33. Jl. Keputran

34. Jl. HR Muhammad (depan Daihatsu)

35. Jl. Kalilom Lor Indah, Tanah Kali Kedinding, Kecamatan Kenjeran

36. Jl. Semarang No.55, Tembok Dukuh, Kecamatan Bubutan

37. Jl. Kalibutuh 231

38. Jl. Johar (dari viaduk ke Timur) arah pengampon
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 3.2636 seconds (0.1#10.140)