Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya

Rabu, 12 Februari 2020 - 18:37 WIB
Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya
Head of Marketing GrabFood, Grab Indonesia Hadi Surya Koe (kiri), menyimulasikan layanan mitra GrabKitchen Surabaya saat peluncuran GrabKitchen di Surabaya, Rabu (12/2/2020). Foto/SINDOnews/Ali Masduki
A A A
SURABAYA - Mobile platform Grab Indonesia, meluncurkan lima GrabKitchen di Kota Surabaya. Tidak main-main, GrabKitchen ini langsung berada di lima titik di Kota Pahlawan.

Lima titik GrabKitchen tersebut, terletak di Kertajaya, Kedungsari, Tenggilis, Darmo Permai, dan Pasar Atom. Kelima GrabKitchen itu diharapkan mampu memudahkan konsumen memesan makanan di lebih dari satu mitra GrabFood di setiap Iokasi.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


GrabKitchen merupakan sebuah cloud kitchen yang menyatukan berbagai pilihan makanan dan minuman (F&B) dalam satu Iokasi. Ini untuk menjawab permintaan pasar yang belum terpenuhi di wilayah-wilayah tertentu lewat pemanfaatan data.

Lewat GrabKitchen, para mitra GrabFood dapat mendorong pertumbuhan bisnis mereka dengan biaya dan risiko yang rendah. Sekaligus mengembangkan bisnis mereka di wilayah-wilayah baru.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


"Hal ini juga akan mendorong mitra GrabFood menjangkau lebih banyak pelanggan," kata Head of Marketing GrabFood, Grab Indonesia, Hadi Surya Koe, Rabu (12/2/2020).

Menurutnya, peresmian GrabKitchen di Surabaya ini mencerminkan prestasi bisnis yang berhasil dicatatkan Grab sepanjang 2019. Dimana GrabFood telah menjadi layanan pesan-antar makanan terbesar di Asia Tenggara.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


GrabFood mencatat pertumbuhan gross merchandise value (GMV) mencapai 5,2 kali, dan pengguna aktif meningkat hingga 173 persen. Di lndonesia, kata dia, GrabFood menjadi platform pesan-antar yang paling sering digunakan. "MelaIui GrabKitchen, kami mendorong pertumbuhan bisnis mitra merchant kami," terangnya.

GrabKitchen yang mengusung konsep cloud kitchen, akan membantu menekan biaya operasional. Sebab, sebagian besar dari kegiatan cloud kitchen merupakan layanan delivery-only. Sehingga, mitra GrabFood tidak perlu mengeluarkan investasi besar untuk biaya sewa tempat.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


"Selain itu, mitra juga mendapat dukungan pemasaran dalam aplikasi GrabFood. Ini sebagai upaya untuk meminimalisir sejumlah kendala ketika berekspansi atau bahkan memulai bisnis," ujar Hadi.

Di Surabaya sendiri, pada tahun 2018, lapangan usaha Penyediaan Akomodasi dan Makan Minum merupakan salah satu kontributor terbesar dalam pertumbuhan ekonomi kota ini. Pembentukan PDRB dari sektor ini mencapai 16,30 persen. Ini menunjukkan bahwa industri makanan dan minuman memiliki pengaruh yang cukup besar terhadap pertumbuhan ekonomi Kota Pah|awan.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


"Kehadiran GrabKitchen di Surabaya diharapkan menjadi salah satu faktor pendorong pertumbuhan perekonomian. Dimana UMKM merupakan salah satu penggerak perekonomian di tanah air," pungkas Hadi.

Untuk memenuhi selera pelanggan yang beragam, GrabKitchen bekerja sama dengan Iebih dari 50 Mitra GrabFood yang kini tergabung dalam Iima GrabKitchen di Surabaya. Di antaranya, 7Seven Chicken Crispy, Ayam Bakar Taliwang Sasak Tulen, dan Ayam Geprek Mr. Suprek.

Dukung Bisnis UMKM, Grab Luncuran Lima GrabKitchen di Surabaya


Selain itu ada juga Batagor Budi Muli, Bebek Palupi, Burger Gedhe n Roti Jhon, Greenly, Kopi Studio 24, Lazizaa, Mie Baraccung, Mie Setan, Pempek Farina, Uncle W Chinese Food Halal, dan merchant unggulan lokal Surabaya lainnya.

"Konsep cloud kitchen adalah peluang bisnis baru yang menjanjikan bagi kami. Kami yakin bergabung dengan GrabKitchen akan membantu Greenly menjangkau Iebih banyak pelanggan dari berbagai kalangan," kata Co-Founder Greenly, Edrick Joe Soetanto.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.9728 seconds (0.1#10.140)