Jenazah Wakil Jaksa Agung Dibawa ke Rumah Duka di Tanjung Barat

Sabtu, 04 April 2020 - 19:06 WIB
Jenazah Wakil Jaksa Agung Dibawa ke Rumah Duka di Tanjung Barat
Jenazah Wakil Jaksa Agung Arminsyah telah dibawa ke rumah duka di Perumahan Tanjung Mas Raya, Jalan Merpati Mas, Blok B6 No.1, Tanjung Barat, Jakarta Selatan. Foto/Okto Rizki Alpino/SINDOnews
A A A
JAKARTA - Jenazah Wakil Jaksa Agung Arminsyah dibawa ke rumah duka di Perumahan Tanjung Mas Raya, Jalan Merpati Mas, Blok B6 No.1, Tanjung Barat, Jakarta Selatan.

Sebelumnya jenazah terlebih dahulu menjalani pemeriksaan di RS Polri Kramat Jati, Jakarta Timur, Sabtu (4/4/2020).

Pantauan SINDOnews di lokasi, jenazah keluar dari ruang instalasi forensik RS Polri Kramat Jati pukul 17.48 WIB. Selanjutnya jenazah langsung dibawa menggunakan mobil ambulans menuju rumah duka.

Berdasarkan informasi dari Kepala Pusat Penerangan Hukum Hari Setiyono mengatakan, rencananya jenazah Arminsyah akan dikebumikan pada Minggu 5 April 2020 di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Pendongkelan, Cengkareng, Jakarta Barat, pada pukul 08.00 WIB. (Baca juga: Wakil Jaksa Agung Meninggal Kecelakaan di Tol Jagorawi )

"Inna lillahi wa inna ilaihi raji'un telah meninggal dunia dengan tenang bapak Wakil Jaksa Agung RI Dr Arminsyah, SH. Msi di rumah sakit Polri Kramat Jati," kata Hari melalui keterangbtertulis yang diterima wartawan, Sabtu (4/4/2020).

Sebelumnya, Wakil Jaksa Agung RI Arminsyah mengalami kecelakaan di Tol Cibubur KM 13 pada pukul 14.25 WIB. Kecelakaan maut tersebut mengakibatkan Arminsyah meninggal dunia setelah mobil yang dikendarai hangus terbakar.
(nth)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.8348 seconds (0.1#10.140)