Si Nyonya Tua Wajib Waspadai Balas Dendam Setan Merah

Rabu, 07 November 2018 - 09:17 WIB
Si Nyonya Tua Wajib Waspadai Balas Dendam Setan Merah
Juventus membidik kemenangan saat menjamu Manchester United di matchday keempat babak penyisihan Grup H Liga Champions 2018/2019. Foto/Ist.
A A A
TURIN - Target tiga angka dipatok Juventus, saat menjamu Manchester United di babak penyisihan Grup H Liga Champions 2018/2019, untuk meraih tiket ke 16 besar.

Pertandingan akan berlangsung di markas klub berjuluk Si Nyonya Tua di Allianz Stadium, Kamis (8/11/2018) dini hari. Jika berhasil menang, posisi puncak klasemen akan menjadi jaminan bagi Cristiano Ronaldo dan kolega.

Si Nyonya Tua memiliki modal positif jelang pertandingan itu. Pasalnya, mereka baru mengalahkan Manchester United di Stadion Old Trafford lewat gol tunggal Paulo Dybala. Uniknya, gol itu tercipta berkat umpan Cristiano Ronaldo.

Hasil itu juga membuat Manchester United berada di posisi yang sulit. Anak asuh Jose Mourinho kini berada di posisi kedua di klasemen berbekal empat poin dari satu kemenangan dan satu kali imbang.

Celakanya, dalam kondisi demikian, Setan Merah diprediksi tidak bisa menurunkan skuat terbaiknya. Penyerang asal Belgia, Romelu Lukaku, absen pada sesi latihan sehari sebelum pertandingan yang memicu spekulasi sang bomber tidak bisa tampil memperkuat timnya.

Namun, Setan Merah bisa menurunkan Alexis Sanchez dan Anthony Martial yang mencetak gol dalam empat pertandingan beruntun United musim ini.

Prakiraan Susunan Pemain

Juventus (4-4-2): Szczesny, Sandro, Chiellini, Bonucci, Cancelo, Matuidi, Pjanic, Bentancur, Cuadrado, Dybala, Ronaldo.
Pelatih: Massimiliano Allegri.

Manchester United (4-3-3): De Gea, Shaw, Lindelof, Smalling, Young, Pogba, Matic, Herrera, Martial, Rashford, Lingard.
Pelatih: Jose Mourinho.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 4.5000 seconds (0.1#10.140)