Geely Ambisi Hadirkan Kereta Supersonik Hyperloop 1.200 km/jam

Jum'at, 16 November 2018 - 16:31 WIB
Geely Ambisi Hadirkan Kereta Supersonik Hyperloop 1.200 km/jam
Perusahaan asal China, Geely, berambisi wujudkan kereta berkecepatan supersonik hyperloop. Foto/Ist.
A A A
BEIJING - Perusahaan asal China, Geely berambisi mengembangkan sistem kereta berkecepatan supersonik hyperloop, yang kecepatannya melebihi dari 1.200 km/jam.

Seperti dilansir dari The Star, secara teoritis, kecepatan dapat dicapai melalui penggunaan levitasi magnetik untuk mencegah gesekan tanah, dan tabung vakum untuk mengurangi hambatan udara.

Sistem levitasi magnetik atau lebih ramah digelar Maglev sudah digunakan pada beberapa sistem jaringan kereta api kecepatan utama, bahkan China kini merupakan antara pengguna utama sistem operasi Maglev di dunia.

Geely bakal menyumbangkan dana di dalam pembuatan dan operasi komersial ke China Aerospace Science and Industry Corportation (CASIC) dalam mengembangkan sistem tersebut, memungkinkan CASIC memaksimalkan kekuatannya di dalam bidang penelitian dan pengembangan (R & D).

Menurut Geely, pengembangan proyek hyperloop ini tidak hanya akan menghasilkan moda transportasi baru, tetapi juga akan menguntungkan industri otomotif.

Selain dari Geely, ada juga beberapa proyek hyperloop seperti Hyperloop Transportation Technologies dan juga Virgin Hyperloop One, namun hanya Virgin saja yang mampu mendemonstrasikan sistem hyperloop yang bekerja dengan kecepatan tertinggi tercatat 386 km/jam di atas trek yang begitu pendek.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7177 seconds (0.1#10.140)