Polres Lumajang Sebar Pemburu Begal di Jalur Rawan

Rabu, 19 Desember 2018 - 00:27 WIB
Polres Lumajang Sebar Pemburu Begal di Jalur Rawan
Anggota Polres Lumajang, bersiaga di titik-titik rawan kejahatan jalanan. Foto/Ist.
A A A
LUMAJANG - Satuan Bhayangkara Polres Lumajang, menebar anggotanya di berbagai titik rawan kejahatan jalanan. Salah satunya di Jalur Lingkar Timur (JLT) Kabupaten Lumajang.

Upaya ini dilakukan untuk menekan angka kriminalitas, utamanya aksi begal, atau pencurian dengan pemberatan yang sering kali meresahkan masyarakat.

Tim pemburu begal Polres Lumajang, tanpa henti melakukan patroli mengintai pergerakan para predator jalanan, termasuk mengantisipasi peredaran narkoba, dan minuman keras (Miras) ilegal.

Kapolres Lumajang AKBP Muhammad Arsal Sahban gencar menginstruksikan penyisiran daerah rawan kejahatan jalanan yang sudah terpetakan.

"Hal ini bertujuan menutup lubang-lubang tikus yang digunakan para pelaku kejahatan melancarkan aksinya, dan menutup jalan untuk melarikan diri dari kejaran pihak berwajib," tegasnya.

Dia menegaskan, anggotanya tidak akan bosan melakukan pengamanan wilayah, agar tercipta rasa aman di masyarakat.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.6124 seconds (0.1#10.140)