138 Buku Mengandung Ajaran PKI Disita Kodim 0809 Kediri

Kamis, 27 Desember 2018 - 16:22 WIB
138 Buku Mengandung Ajaran PKI Disita Kodim 0809 Kediri
Ormas Islam menolak munculnya kembali ajaran komunis. Sementara Kodim 0809 menyita sekitar 138 Buku Berbau Ajaran Komunis di dua toko buku di Kediri. Foto/SINDOnews/Dok.
A A A
KEDIRI - Sebanyak 138 buku yang ditengarai mengandung ajaran komunisme diamankan petugas Komando Distrik Militer 0809 Kediri.

Ratusan buku yang terkait Partai Komunis Indonesia (PKI) itu disita dari dua toko buku di Jalan Brawijaya, Desa Tulungrejo, Kecamatan Pare, Kabupaten Kediri.

Lokasi kedua toko buku, yakni Toko Q Ageng dan Toko Abdi, bersebelahan dekat dengan komplek Kampung Inggris. Menurut keterangan Komandan Kodim 0809 Letnan Kolonel (Kav) Dwi Agung Sutrisno, pengamanan buku oleh anggotanya itu setelah menerima laporan dari masyarakat Rabu (26/12/2018) petang.

“Kabar yang diterima anggota kami ada dua toko yang menjual buku PKI, “ kata Dwi Agung kepada wartawan Kamis (27/12/2018). Dari Toko Buku Q Ageng, petugas militer mengamankan sebanyak 120 buku. Sedangkan di Toko Buku Abdi petugas militer mengamankan 19 buku.

Dalam proses pengamanan buku buku itu, anggota Kodim 0809, kata Dwi, telah berkoordinasi dengan Polres Kediri. Karenannya sebagian besar buku yang disita diamankan di Mapolres Kediri. Sedangkan selebihnya dibawa ke Markas Kodim 0809 Kediri dan Bakesbang Linmas Pemkab Kediri.

Menurut dia, keberadaan buku buku itu disinyalir telah membuat keresahan warga. “Pengamanan ini untuk menghindari kerawanan, “terang Letkol Dwi. Dalam penyelidikan dan pengkajian isi buku, tim Kejaksaan Negeri Kediri juga dilibatkan. Hal itu untuk memastikan apakah isi buku bertentangan dengan undang undang, yakni mengandung atau menyebarkan ajaran komunisme atau tidak.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.7887 seconds (0.1#10.140)