Pencurian di Ponpes, Uang Rp130 Juta Ludes

Jum'at, 15 Februari 2019 - 15:23 WIB
Pencurian di Ponpes, Uang Rp130 Juta Ludes
Terduga pelaku pencurian uang di ponpes. (Foto: Okezone).
A A A
MALANG - Pencurian di pondok pesantren (ponpes) Kabupaten Malang, Jawa Timur (Jatim) terekam CCTV. Pelaku menggondol uang senilai Rp130 juta dari lemari ruangan bendahara ponpes.

Peristiwa ini terjadi di Ponpes Al Islahiyah di Jalan Keramat Pagetan, Kecamatan Singosari, pada Rabu (13/2/2019) pagi. Terduga pelakunya wanita berusia 20-30 tahun, mengenakan masker, jilbab coklat, dan pakaian biru.

Terpantau dari rekaman CCTV, pelaku menjalankan aksinya seorang diri. Dia tampak hafal situasi dan kondisi ponpes, di mana sedang berlangsung kegiatan belajar mengajar. Tanpa ragu dia masuk ke dalam ruangan bendahara yang saat itu sedang tidak terkunci.

Dia kemudian masuk dan berjalan ke lemari tempat penyimpanan uang. Wanita itu langsung mengambil sejumlah uang dan dimasukkan ke dalam tas coklat yang sudah ada di ruangan tersebut.

Setelah mengambil uang tersebut, dia langsung pergi meninggalkan ruangan dan keluar areal ponpes tanpa ada yang merasa curiga. Pihak ponpes baru menyadari uang senilai Rp130 juta ludes begitu melihat lemari penyimpanan uang dalam kondisi terbuka.

Kapolsek Singosari, Kompol Untung Bagyo, membenarkan laporan yang diterima dari pihak Ponpes Al Islahiyah. Namun pihak kepolisian masih melakukan penyelidikan terkait dugaan pencurian tersebut.

"Betul saat ini masih dilakukan penyelidikan. Belum kita tangkap terduga pelakunya," kata Untung saat dihubungi wartawan di Kabupaten Malang, Jatim, Kamis (14/2/2019).

Cucu pendiri Ponpes Al Islahiyah, Ahsani F. Rahman mengatakan, kerugian mencapai Rp130 juta dan satu buah tas ransel milik pengurus Ponpes yang turut dibawa pelaku.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 0.6243 seconds (0.1#10.140)