JPO Ambruk di Mumbai, Lima Tewas dan 36 Luka-luka

Jum'at, 15 Maret 2019 - 14:45 WIB
JPO Ambruk di Mumbai, Lima Tewas dan 36 Luka-luka
Anggota tim penyelamat berdiri di lokasi jembatan runtuh di luar stasiun kereta Chhatrapati Shivaji Terminus di Mumbai, India. Foto/Istimewa
A A A
MUMBAI - Setidaknya ada lima orang tewas dan 36 lainnya luka-luka ketika sebuah jembatan penyeberangan orang (JPO) runtuhsaat jam sibuk Kamis malam di Ibu Kota keuangan India, Mumbai.

Hal itu dikatakan pihak kepolisian setempat."Paling tidak tiga dari korban tewas adalah perempuan," kata juru bicara kepolisian Mumbai Manjunath Singe. Sementara korban luka telah dibawa ke rumah sakit seperti dikutip dari Reuters, Jumat (15/3/2019).

Sebuah ekskavator telah tiba di lokasi kejadian untuk membersihkan puing-puing yang menghalangi arus lalu lintas di jalan yang sibuk di Mumbai selatan. Mobil pemadam kebakaran dan ambulan juga sudah berada di lokasi.

Jembatan penyeberangan itu terhubung dengan salah satu stasiun lokal terbesar di Mumbai, Chhatrapati Shivaji Terminus. Stasiun itu merupakan lokasi serangan gerilyawan pada 2008 dan digunakan oleh puluhan ribu penumpang setiap harinya.

Kepala menteri negara bagian Maharashtra Devendra Fadnavis mengatakan di Twitter dia sedih mendengar tentang kecelakaan itu dan telah meminta pejabat kota serta polisi untuk memastikan upaya bantuan secepatnya.

Insiden itu mengingatkan kembali tentang insiden terinjak-injaknya penumpang di sebuah stasiun kereta api yang sibuk di Mumbai pada 2017 lalu. Sebanyak 22 orang tewas dan 36 orang lainnya terluka dalam peristiwa tersebut.
(vhs)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.5329 seconds (0.1#10.140)