1,2 Juta Pengguna Aktif Langit Musik Jadi Bidikan Telkomsel

Kamis, 21 Maret 2019 - 19:17 WIB
1,2 Juta Pengguna Aktif Langit Musik Jadi Bidikan Telkomsel
Manager Digital Regional Expansion Jatim Telkomsel Herbintarto, General Manager Marketing and Sales Management Area Jawa Bali Telkomsel, Kuntum Wahyudi, Manager Digital Music Business Development Telkomsel Agung Priyanto Dwi Nugroho, Partnership Melon Ind
A A A
SURABAYA - PT Telekomunikasi Selular (Telkomsel) menargetkan jumlah pengguna aktif aplikasi Langit Musik mencapai 1,2 juta. Saat ini, jumlah pengguna aktifnya 300 ribu.

Guna mencapai target tersebut, anak usaha Telkom Group, menggelar workshop dan festival Langit Musik di 100 kota di seluruh Indonesia. Surabaya, menjadi kota kedua diselenggarakannya acara tersebut setelah digelar di Denpasar, Bali, awal Januari lalu.

Rangkaian acara diawali dengan Workshop Langit Musik di Kantor Telkomsel Jalan Pemuda Surabaya, Kamis (21/3/2019) yang menghadirkan sekitar 100 musisi lokal.

"Kami ingin membuka musisi lokal (indie) untuk bisa mengupload karyanya di Langit Musik," kata Manager Digital Music Business Development Telkomsel, Agung Priyanto Dwi Nugroho, Kamis (21/3/2019).

Rangkaian acara kemudian dilanjutkan dengan Festival Langit Musik yang akan digelar di Kopi Rolag Karah, Jumat (22/3/2019) dengan bintang tamu Heavy Monster, Rasvan Aoki, Rastamaniez, Haraka, IniBandCanda, Shance Voice, Layung Temaram, Mr. Jack, Manic Monday, dan The Flins Tone.

"Selama ini, lagu di Langit Musik harus dari label. Kali ini, tidak perlu label, jadi musisi bisa langsung kerjasama dengan kami. Tentu lebih menguntungkan karena penghasilan tidak perlu lagi dibagi dengan label," imbuh Agung.

Dia menambahkan, saat ini, Langit Musik menyediakan sebanyak 6 juta lagu. Dari jumlah itu, sebanyak 60 persen adalah musisi asing. Kemudian sisanya adalah musisi Indonesia yang dari label.

Untuk musisi lokal masih kurang dari 10 persen. Aplikasi Langit Musik di Jatim sendiri dalam sebulan pendapatannya sebesar Rp14 miliar. Angka itu berkontribusi 30 persen dari bisnis digital Telkomsel Jatim.

"Dengan bergabung di Langit Musik, musisi bisa mendapatkan tambahan penghasilan. Karena kami tidak melarang karya mereka di upload di Youtube," tandasnya.

General Manager Marketing and Sales Management Area Jawa Bali Telkomsel, Kuntum Wahyudi mengatakan, sebagai operator seluler pihaknya mendukung perkembangan industri kreatif di Indonesia untuk menjadi salah satu tonggak perekonomian nasional.

"Melalui workshop dan festival yang digelar di Surabaya ini, kami berharap masyarakat semakin aware dengan ragam karya musisi lokal," katanya.
(eyt)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
artikel/ rendering in 1.4758 seconds (0.1#10.140)